Sebentar lagi aku akan meninggalkan kota ini.
sudah cukup satu bulan saja aku tinggal di kota ini.
jujur.kebosanan selalu menyelimuti diriku di kota ini.
kota yang pernah disinggahi tokoh proklamator kita ini memang cukup indah.
namun sayang, orang-orang di dalam nya kurang mampu untuk mengolahnya.
rafflesia.Bunga yang menjadi kebanggaan kota ini.
panjang.pantai yang menjadi daya tarik kota ini.
tapi tetap saja. kota ini membosankan!
tapi aku tidak merasa menyesal telah berkunjung ke kota ini.
setidaknya...bisa menambah koleksi pengalaman, bisa menjadi cerita di hari yang akan datang.
gelap.bisa kau temui di setiap sudut dan sepanjang jalan kota ini,sepanjang malam.
padahal kau bisa melihat dengan jelas,tiang-tiang lampu sudah banyak berdiri tegak.
lalu kemana hilangnya cahaya-cahaya itu?
kota ini tidak besar.aku bisa mengelilingi keseluruhan kota ini.cukup 3 jam saja.
tapi kota ini cukup memiliki peringkat yang besar. peringkat no 1 sebagai kota korupsi di negeri ini.
semoga saja keluarga ku cepat pindah ke kota lain. tentu yang lebih baik dari kota ini.
sebentar lagi aku akan meninggalkan kota ini.
dan aku tidak berharap untuk kembali lagi ke kota ini.
No comments:
Post a Comment