Sudut Perjuangan
Termenung sendiri
Di sudut ruang membisu
Loker-loker yelah kosong
Begitu juga isi kepalaku
Pintu-pintu berderit
hatikupun menjerit
Semua telah pergi
Dingin malam ini
Tak ada yang menghangatkanku lagi
Selimutpun tak mampu
Terlintas di kepalaku
Saat melihat bed-bed
Yang tak berpenghuni itu
Wajah ceria mereka dulu
Tak dapat kulihat lagi
Sendiri di sudut aspa 3
Asap rokokku
Membelalakkan mataku
Tertuju pada setiap sudut
Setiap nafas yang kuhembuskan
Ketika itu juga kuukir nama kalian
Di setiap nafas yang kuhirup
Sudut ini...ketika ku sendiri
Saksi tiga tahun perjuangan kita bersama
>> 290504, 21.15"
No comments:
Post a Comment